Pages

Origami Meriahkan Google Doodle

Sabtu, 17 Maret 2012

Halaman mesin pecari Google kembali merayakan ulangtahun tokoh penting, yaitu Akira Yoshizawa yang dianggap sebagai 'grandmaster' origami.











Untuk merayakan ulangtahunke 94 Yoshizawa, Google memberikan penghargaan dengan menghias logonya di halaman mesin pencari hadir dengan bentuk origami. Lahir pada 14 Maret 1911, Yoshizawa dihargai berkat usahanya membesarkan origami dari sebuah kerajinan menjadi sebuah karya seni.

Origami adalah sebuah seni lipat
yang berasal dari Jepang. Bahan yang digunakan untuk membuat karya seni ini yaitu menggunakan kertas atau kain yang biasanya berbentuk segi empat.

Sebagai grandmaster origami tentu karyanya sudah sangat banyak, bahkan dilansir dari Wikipedia, Rabu (14/3/2012), menurut perkiraan Yoshizawa pada 1989, ia telah membuat lebih dari 50 ribu model origami. Dari sekian banyak karyanya tersebut, hanya beberapa ratus desain yang digambarkan dalam 18 bukunya.

Sepanjang masa karirnya, Yoshizawa berperan sebagai duta budaya internasional untuk Jepang. Berkat karirnya yang gemilang, pada 1983, Kaisar Jepang, Hiroto memberikan gelar Order of the Rising Sun dan itu merupakan salah satu penghargaan tertinggi yang diberikan untuk warga negara Jepang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar